Kata-Kata Penuh Hikmah Dari HitamPutih Trans7
Monday, December 18, 2017
Add Comment
Acara televisi Hitam Putih menjadi salah satu talk show inspiratif yang memberikan edukasi sekaligus informasi yang akurat. Acara ini sering mengangkat tema-tema yang sedang viral di dunia maya dengan perbincangan yang santai dan elegan.
Pada akhir acara, pembawa acara Deddy Corbuzier sering memberikan quote-quote yang penuh dengan motivasi sekaligus inspirasi bagi penonton setianya. Hal ini tentu menjadi nilai plus tersendiri di tengah banyaknya acara televisi yang lebih mementingkan ratting daripada nilai edukasi di dalamnya.
Nah, kali ini Ayo Membaca akan memeberikan beberapa kumpulan quote terbaik dari acara Hitam Putih. Semoga quote-quote tersebeut dapat memberikan nilai kebaikan pada seluruh sahabat pembaca.
Keluarga lahir dari rasa cinta
Keluarga itu terlahir dari rasa cinta. Sudah seharusnya rasa cinta menjadi dasar dalam membangun dan membina keluarga. Dengan rasa cinta itulah sebuah keluarga akan menjadi keluarga yang bahagia.
Jangan mengasihani, berilah kesempatan!
Jangan selalu hanya mengasihani orang lain, tapi berikanlah mereka kesempatan. Dengan memberikan kesempatan kepada mereka, maka mereka akan berusaha untuk memperbaiki diri mereka melalui kesempatan tersebut. Seperti halnya paribahasa, jangan beri ikannya tapi berilah kailnya.
Ciptakanlah kesempatan!
Kesempatan itu tak selamanya dicari, jika kau tak menemukan kesempatan, maka ciptakanlah kesempatan itu. Menciptakan kesempatan akan memperluas ruang untuk meraih kesuksesan.
Sukses itu mudah tapi gagal lebih mudah lagi
Meraih kesuksesan itu merupakan hal yang mudah, namun menemui kegagalan akan lebih mudah lagi. Kesuksesan dan kegagalan akan menjadi dua hal yang tak terpisahkan. Jangan takut gagal kalau ingin sukses.
Suatu kebaikan pasti akan menular
Suatu kebaikan pasti akan menularkan kebaikan. Jangan lelah untuk berbuat baik dan memberikan kebaikan kepada orang lain. Lakukanlah yang terbaik dan jadilah orang yang baik.
Jangan batasi dirimu
Setiap orang akan mempunyai kekuragan dan kelebihan masing-masing. Jadikan keduanya sebagai sarana untuk mengembangkan diri. Jangan batasi diri hanya karena merasa memiliki kekurangan.
Pemenang sejati itu dilatih bukan dilahirkan
Pemenang sejati itu bukan dilahrikan tapi diciptkan lewat latihan dan pendidikan. Seorang pemenang pasti melewati masa-masa latihan untuk membuatnya menjadi lebih dan lebih baik lagi sehingga layak menjadi pemenang.
Nah itulah beberapa quote dari acara talk show Hitam Putih. Semoga artikel ini dapat memberikan manfaat dan motivasi bagi seluruh sahabat pembaca. Jangan lelah menyebarkan kebaikan.
0 Response to "Kata-Kata Penuh Hikmah Dari HitamPutih Trans7"
Post a Comment
AYO SOB TINGGALKAN KOMENTAR YANG BIJAKSANA DAN BERBOBOT