Pilih Kuliah Atau Kerja?

Kuliah itu penting gak sih untuk masa depan? ya jelas penting lah sob, tapi semua tinggal pilihan masing-masing.

Bagi sahabat pembaca yang sudah kelas 3 SMA atau SMK, pertanyaan apakah mau kuliah atau kerja akan menjadi pertanyaan yang kadang sulit dijawab. Terlebih jika ditambah dengan keadaan ekonomi keluarga yang kurang baik.

Bagi mereka yang mempunyai kekayaan yang cukup, tentu pilihan akan lebih condong untuk kuliah sebelum bekerja. Hal tersebut wajar mengingat semakin ke sini, lulusan S1 lebih dibutuhkan dibandingkan lulusan SMA atau SMK.
kalau menurut saya lebih pilih kuliah dulu.
Sumber foto: dokumen pribadi

Kali ini Ayo Membaca akan memberikan beberapa ulasan terkait hal di atas. Diharapkan ulasan ini akan memberikan pencerahan untuk memilih langkah mana setelah lulus sekolah. Semoga artikel kali ini dapat bermanfaat.

1. Kelebihan dan kekurangan
Sebelum menentukan pilihan, alangkah baiknya sahabat pembaca tahu kelebihan dan kekurangan baik itu bekerja maupun kuliah. Berikut ini adalah kelebihan dan kekurangannya menurut admin ayo membaca.

pilih kuliah adalaha alasan yang tepat
Sumber foto: dokumen pribadi

Baik kuliah maupun bekerja memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Perbedaan yang paling menonjol adalah pada bagian jenis pekerjaan serta jenjang karier.

Jika sahabat pembaca menginginkan pekerjaan dengan jenjang karier yang jelas, maka alangkah baiknya memilih untuk kuliah terlebih dahulu. Bagaimana pun juga, di era globalisasi dan persaingan kerja seperti ini, lulusan sarjana lebih diutamakan dan diunggulkan untuk mendapat pekerjaan dengan jenjang karier yang jelas.

Mungkin akan ada sanggahan seperti ini: banyak lulusan sarjana yang pengangguran! Ubahlah pemikiran seperti itu dengan: banyak mana antara sarjana dan lulusan SMA atau SMK yang pengangguran?

2. Perhatikan situasi dan kondisi ekonomi keluarga
Sejauh ini, kuliah lebih menguntungkan daripada bekerja. Kuliah bukan semata untuk mendapat pekerjaan saja. Lebih dari itu, kuliah akan mengubah pola pikir, menambah koneksi serta mampu memberikan ilmu yang bisa digunakan untuk menciptakan usaha sendiri.

Meski demikian, memilih untuk bekerja menjadi lebih tepat jika keadaan ekonomi keluarga kurang baik untuk bisa melanjutkan ke jenjang sarjana. Terutama bagi sahabat pembaca yang lulusan SMK yang dibekali ilmu kejuruan yang memang diutamakan untuk bisa langsung bekerja.

Pada dasarnya adalah bahwa keduanya bisa menjadi pilihan yang benar dan tepat sesuai dengan kondisi dan situasi. Oleh sebab itu, berpikirlah dewasa untuk menentukan pilihan yang terbaik.
Solusi bagi yang kurang baik ekonominya tapi ingin kuliah

3. Sejatinya semua tergantung pada niat. 
Bagi sahabat pembaca yang ekonomi keluarganya kurang baik namun ingin memilih kuliah, berikut ini ayo membaca memberikan beberapa solusi:

  1. Solusi pertama adalah mengikuti program pemerintah yaitu bidik misi. Bidik misi adalah program pemerintah bagi yang ingin kuliah namun tidak mampu secara ekonomi.
  2. Solusi kedua adalah mencari beasiswa. Sejatinya di Indonesia banyak beasiswa-beasiswa yang bisa diambil. Beasiswa-beasiswa tersebut akan sangat membantu pembiayaan kuliah.
  3. Solusi ketiga kuliah sambil bekerja. Solusi ini memang agak sulit dilakukan terutama pada pembagian waktu antara bekerja dan kuliah. Meski demikian, jika sahabat pembaca mempunyai niat yang keras, sesulit apa pun itu tentu akan bisa dihadapi.

info menarik : kata-kata hikmah dari tans7
Itulah beberapa hal yang perlu dipertimbangkan untuk menentukan pilihan. Perlu diketahui bahwa admin ayo membaca saat ini sedang kuliah sambil bekerja. Sulit memang membagi waktu. Namun yang terpenting adalah niat.

Dengan bekerja sambil kuliah tak akan pernah ada ruginya. Bagi yang ingin solusi lain adalah dengan berwirausaha sendiri. Bagi sahabat pembaca yang memang tak ingin melanjutkan kuliah, terlepas apa pun alasannya, lebih baik mencoba untuk usaha sendiri.
Semoga tulisan ini bermanfaat. Lihat situasi dan kondisi, luruskan niat dan tentukan pilihan sedini mungkin. Jangan lupakan masa depan!

terima kasih sob sudah membaca artikel pilih kuliah atau kerja ini, semoga dapat membantu sobat yang lagi kebingungan.

Jangan lupa beri saran dan komentar dengan sopan. Jika artikel ini bermanfaat, silahkan dibagikan. 

0 Response to "Pilih Kuliah Atau Kerja?"

Post a Comment

AYO SOB TINGGALKAN KOMENTAR YANG BIJAKSANA DAN BERBOBOT

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel